Centang Dua di WA Artinya? Ini yang Perlu untuk Kamu Ketahui


Bersamaan dengan ini akan kami sampaikan dengan jelas mengenai arti dari centang dua dalam aplikasi pesan WA yang banyak ditanyakan di Google.

Semoga dengan informasi ini kamu bisa mendapatkan jawaban yang pasti dan juga insight-insight seputar dunia WA yang perlu untuk diketahui.

Untuk lebih jelasnya mari kita simak bersama ulasannya yang berikut ini.

image for Centang Dua di WA Artinya? Ini yang Perlu untuk Kamu KetahuiSumber Gambar ini dari Situs Pixabay

Informasi Lebih Jauh Seputar Whatsapp

Sebelum kita membahas mengenai arti dari centang dua di WA, ada baiknya kita mengenali lebih jauh seputar aplikasi WA itu sendiri.

Whatsapp atau yang familiar disebut dengan WA merupakan sebuah aplikasi pesan instan yang memungkinkan setiap pengguannya untuk saling berkomunikasi.

Whatsapp tidak hanya mengakomodir komunikasi dalam bentuk pesan teks (chat) saja, melainkan juga suara, voice note, video, gambar, dokumen, lokasi, dan masih banyak lagi.

Bisa dibilang Whatsapp ini adalah bentuk “upgrade” dari SMS yang ada pada telepon seluler. Perbedaan lainnya jika SMS menggunakan pulsa, Whatsapp ini hanya menggunakan jaringan internet.

Perlu untuk kita ketahui bersama bahwa WA merupakan aplikasi pesan instan paling populer di dunia. Beberapa aplikasi sejenis WA antara lain Line, Telegram, FB Messeger, WeChat, Skype, dll.

Centang Dua di WA Artinya?

Setelah kita mengetahui lebih jauh mengenai aplikasi Whatsapp, saatnya kita membahas mengenai arti dari centang dua di aplikasi tersebut.

Perlu untuk kita ketahui bersama bahwa tanda centang yang ada dalam WA ini merupakan tanda status pengiriman (delivery) kepada pengguna lain.

Jadi, lewat tanda centang ini kita bisa melihat status pesan yang kita kirimkan kepada pengguna lain, bisa dimengerti kan maksudnya?

Aplikasi WA ini mengkategorikan status pengiriman ke dalam tiga tahap yang setiap tahapnya disimbolkan dengan tanda centang.

  • Centang satu (abu-abu), maksudnya pesan terkirim namun belum sampai ke pengguna lain.
  • Centang dua (abu-abu), maksudnya pesan sudah sampai namun belum dibaca oleh pengguna lain.
  • Centang dua (biru), maksudnya pesan sudah sampai dan sudah dibaca oleh pengguna lain.

Intinya, centang dua di WA itu memiliki arti bahwa pesan yang kita kirimkan sudah sampai ke pengguna lain, baik itu belum dibaca (warnanya abu-abu) maupun yang sudah dibaca (warnanya biru).

Catatan Seputar Centang Dua

Setelah kita mengetahui mengenai arti dari centang dua dalam aplikasi Whatsapp, kita juga perlu tahu catatan-catatan mengenai hal ini yang disampaikan langsung oleh pihak Whatsapp dalam websitenya.

  1. Tanda centang dua akan ditampilkan ketika pesan telah sampai ke pengguna lain yang dituju, meskipun telepon mereka dalam keadaan mati.
  2. Untuk pesan grup, tanda centang dua akan tampil ketika semua partisipan di dalam grup telah menerima pesan kamu. Tanda centang dua dengan warna biru akan ditampilkan ketika semua partisipan di dalam grup telah membaca pesan kamu.
Bagikan: