Apa Arti dari Kata BC di WA? Inilah Jawabannya


Bersamaan dengan ini akan kami ulas informasi mengenai arti dari kata BC di WA yang banyak ditanyakan di media-media seperti misalnya Google.

Semoga dengan ini kamu akan lebih banyak tahu mengenai jawabannya dan juga insight-insight lainnya seputar dunia Whatsapp.

Untuk lebih jelasnya mari kita simak bersama ulasannya yang satu ini.

image for Apa Arti dari Kata BC di WA? Inilah JawabannyaSumber Gambar ini dari Situs Pixabay

Sekilas Info Mengenai Aplikasi WA

Sebelum kita membahas lebih jauh mengenai apa arti dari kata BC di WA, ada baiknya kita mengenali dulu aplikasi WA itu sendiri.

Whatsapp merupakan aplikasi pesan instan lintas platform pada ponsel cerdas yang memungkinkan setiap penggunannya bisa mengirim dan menerima pesan melalui jaringan internet.

Kita bisa bilang bahwa aplikasi WA ini adalah bentuk “upgrade” dari SMS yang kita kenal di telepon seluler. Hanya saja jika SMS menggunakan pulsa, Whatsapp ini menggunakan data (internet).

Ada banyak sekali aktifitas yang bisa kita lakukan di dalam aplikasi Whatsapp ini seperti misalnya mengirim pesan, menelpon daring, video call, berbagi foto & video, membuat status, dan lainnya.

Perlu kita ketahui bersama bahwa ada banyak aplikasi semisal dengan Whatsapp seperti Line, Telegram, WeChat, FB Messeger dan Skype. Namun saja Whatsapp masih tetap yang paling populer untuk kategori pesan instan ini.

Baca Juga : Beginilah Cara BC WA Lewat HP Berbasis Android

Apa Arti dari Kata BC di WA?

Setelah kita mengetahui lebih dalam seputar aplikasi Whatsapp, saatnya kita untuk mengetahui arti dari kata BC di WA.

Sebelumnya perlu untuk diketahui terlebih dahulu bahwa BC merupakan singkatan dari “broadcast” yang dalam Bahasa Indonesia artinya adalah “siaran”.

Jika kita mengambil referensi dari Britannica Dictionary maka didapati bahwa arti dari broadcast adalah untuk memberitahukan kepada banyak orang.

Kalau konteksnya itu media perpesanan tentu kita harus mengirim banyak pesan agar informasi itu bisa diterima oleh banyak pihak, iya kan?

Nah kita bisa mengambil benang merahnya bahwa arti dari kata BC di WA adalah aktifitas atau kegiatan mengirimkan pesan secara massal ke banyak nomor kontak secara kolektif pada aplikasi Whatsapp.

Perlu untuk diketahui bahwa aplikasi WA memiliki fitur BC yang memungkinkan setiap pengguna untuk mengirim pesan siaran ke banyak nomor secara massal hanya dalam satu format penulisan saja.

Baca Juga : Beginilah Cara BC WA Lewat HP Berbasis iOS

Mau BC di WA? Coba Pakai AlatWA!

Setelah kita mengulas lebih dalam seputar arti dari kata BC di WA, saatnya untuk kamu mengetahui aplikasi broadcast Whatsapp yang keren bernama AlatWA.

AlatWA adalah alat bantu Whatsapp dengan fitur paling lengkap yang dipakai sebagai Whatsapp API, Whatsapp Broadcast, dan Whatsapp Bot.

Aplikas AlatWA dibuat dengan tampilan UI (User Interface) dan UX (User Experince) yang bisa memanjakan para penggunanya karena begitu mudah untuk digunakan (user friendly).

AlatWA membantu kamu dalam meningkatkan potensi penjualan dengan berbagai macam fiturnya seperti broadcast, auto reply, sending button & list, multiple device, webhook integration, API acsess, dan masih banyak lagi.

Platform AlatWA ini juga memberikan kesempatan untuk kamu semua yang ingin mencobanya secara GRATIS selama 7 hari, silahkan manfaatkan kesempatan emas ini!

Bagikan: